PESERTA Green Force Run 2024 datang dari berbagai daerah. Juga berbagai latar belakang profesi. Di antara ribuan peserta yang sudah memastikan turun di Green Force Run 2024, ada nama sejumlah pejabat kepolisian. Mereka ikut selain untuk berolahraga juga sekaligus "reunian", mengenang masa-masa ketika menjabat posisi strategis di Surabaya.
Ada nama Kombespol Mustofa dan Kombespol Setyo KH. Mereka berdua cukup lama berdinas di Surabaya.
Mustofa misalnya. Ia pernah menjabat sebagai Kapolsek Tegalsari. Ia juga pernah menjadi Wakapolres Pelabuhan Tanjung Perak. Selain itu ia juga pernah menjadi Wadir Polair Polda Jatim. Saat ini Mustofa menjabat sebagai Kapolresta Magelang.
"Kebetulan ada acara keluarga. Sekalian olahraga, sekalian ikut (Green Force Run 2024). Itung-itung reuni pas patroli wilayah dulu. Rute Green Force Run 2024 itu banyak masuk wilayah Polsek Tegalsari, wilayah saya itu dulu," kelakar Mustofa.
Mustofa memang sudah lama hobi lari, bersepda, dan futsal. Unggahan media sosialnya menggambarkan betapa ia serius menekuni olahraga itu, terutama lari.
Bahkan saat menjabat di Surabaya, ia beberapa kali ikut futsal bersama komunitas jurnalis di Surabaya.
Baca Juga: Partisipan dari Tujuh Negara Panaskan Persaingan Green Force Run 2024
Pun dengan Kombespol Setyo KH. Surabaya merupakan kota yang cukup berkesan untuknya. Di Surabaya ia pernah menjadi Kasatreskrim Polres Pelabuhan Tanjung Perak. Mustofa dan Setyo selama ini berkawan cukup dekat.
Green Force Run 2024 diikuti oleh lebih dari 3.500 peserta. Mereka datang dari 23 provinsi di Indonesia, 118 Kota/Kabupaten, di Indonesia. Bahkan ada pula peserta internasional yang datang dari tujuh negara.
Green Force Run 2024 menyediakan beberapa kategori lomba, yakni 21K (half marathon), 10K, 5K, Family Run (2,5K), hingga Kids Dash. (*)